Ambarawa

Ambarawa kota Palagan, begitulah julukannya. Ambarawa adalah sebuah kota kecamatan yang tidak terlalu besar. Terletak kurang lebih 25 km dari kota Salatiga, dan sekitar 40 km dari kota Semarang.

Ambarawa juga merupakan sebuah kota kecil yang cukup ramai. Salah satu penyebabnya adalah karena Ambarawa merupakan kota yang penghubung dari jalur Pantai Utara dan Pantai Selatan Jawa, terutama transportasi dari arah kota Yogyakarta menuju kota Semarang dan sebaliknya. Ini yang membuat Ambarawa menjadi kota yang cukup strategis.


Sejarah Ambarawa


Pada sejarahnya, pada masa kerajaan Majapahit kota Ambarawa lebih dikenal dengan nama Limbarawa. Dan pada zaman penjajahan bangsa Belanda, Ambarawa menjadi kota yang sangat penting keberadaannya. Pada masa penjajahan, Ambarawa menjadi kota penghubung antara kota-kota besar di sekitarnya seperti Semarang, Salatiga, Muntilan, Magelang, Yogyakarta, dll.

Pusat kegiatan perkeretaapian di wilayah Semarang sampai Yogyakarta juga terpusat di Ambarawa. Itulah mengapa sampai dengan saat ini Ambarawa masih memiliki sebuah museum Kereta Api yang sangat bagus, dan merupakan salah satu museum yang memiliki koleksi Kereta Api Kuno terlengkap di dunia.

Pada masa perang kota Ambarawa menjadi pusat koordinasi tentara Indonesia. Dan karena letaknya yang sangat strategis itulah kota Ambarawa telah beberapa kali diperebutkan antara Indonesia dan penjajah. Telah terjadi pula beberapa kali pertempuran besar di kota Ambarawa ini, temasuk pertempuran besar pada tahun 1945 setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.


Wisata Ambarawa


Wisata Ambarawa merupaka salah satu daya tarik bagi para wisatawan yang datang ke kota Ambarawa. Wisata Ambarawa juga merupakan salah satu produk unggulan untuk menarik orang untuk datang mengunjungi kota Ambarawa.

Beberapa tempat tujuan wisata Ambarawa yang cukup terkenal diantaranya adalah :

1. Museum Ambarawa (Museum Kereta Api)


Museum Kereta Api Ambarawa
Museum Kereta Api Ambarawa

Museum Ambarawa atau Museum Kereta Api Ambarawa adalah sebuah museum tujuan wisata yang cukup menonjol dan sangat terkenal di ambarawa.


2. Museum & Monumen Palagan Ambarawa


Museum & Monumen Palagan Ambarawa
Museum & Monumen Palagan Ambarawa


Monumen Palagan Ambarawa adalah sebuah museum perjuangan bangsa Indonesia yang dibangun untuk mengenang sebuah pertempuran hebat antara bangsa Indonesia dengan para penjajah di kota ini.


3. Wisata Alam Bandungan



Wisata Alam Bandungan Ambarawa
Wisata Alam Bandungan Ambarawa

Bandungan adalah sebuah tempat wisata alam yang menawarkan pemandangan alam pegunungan luas yang membentang di atas kota Ambarawa. Selain menawarkan udara pegunungan yang sangat sejuk, Bandungan juga memiliki segala akomodasi yang cukup lengkap seperti penginapan, pasar tradisional, dll. Bagi mereka yang sedang membutuhkan refreshing, Bandungan sangat direkomendasikan.


4. Wisata Sejarah Candi Gedong Songo


Wisata Sejarah Candi Gedong Songo Ambarawa
Wisata Sejarah Candi Gedong Songo Ambarawa


Wisata sejarah Candi Gedong Songo menawarkan sebuah wisata sejarah dengan menelusuri jejak peradaban bangsa majapahit pada masa lalu. Candi Gedong Songo merupakan sebuah komplek percandian yang terdiri dari 9 kompleks candi yang masing-masing terletak pada jarak yang agak berjauhan, namun semuanya terletak di lereng Gunung Ungaran yang berudara sangat sejuk.

Walaupun untuk mengunjunginya para pengunjung harus berjalan kaki di sebuah jalan kecil dan menanjak, namun fasilitas transportasi Kuda telah tersedia. Jadi dengan membayar sejumlah uang, pengunjung bisa menaiki kuda untuk mencapai lokasi percandian sembari menikmati pemandangan alam pegunungan yang membentang di bawah area komplek Candi Gedong Songo.


5. Wisata Danau Rawa Pening



Wisata Danau Rawa Pening Ambarawa
Wisata Danau Rawa Pening Ambarawa

Rawa pening adalah sebuah danau yang terbentuk secara alami. Rawa Pening terletak tepat dibawah deretan pegunungan yang melingkari kota Ambarawa. Di Rawa Pening para pengunjung bisa menikmati wisata air danau.


6. Benteng Ambarawa



Benteng Pendem Williem I - Ford Williem I - Ambarawa
Benteng Pendem Williem I - Ford Williem I - Ambarawa


Benteng Ambarawa adalah sebuah benteng kuno yang merupakan peninggalan zaman penjajahan. Benteng Ambarawa bisa menjadi tujuan wisata yang menawarkan wisata sejarah, selain itu Benteng Ambarawa ini sangat cocok untuk lokasi pemotretan


7. Wisata Kuliner


Wisata kuliner yang ditawarkan kota Ambarawa sangat bervariasi. Dari menu tradisional sampai menu zaman kolonial. Namun yang paling diunggulkan dari Ambarawa adalah berbagai macam menu kuliner berbahan dasar ikan dan eceng gondok yang merupakan produk utama yang dihasilkan oleh para peternak karamba ikan Rawa Pening, misalnya seperti yang ada di Wisata Kampung Rawa Ambarawa. Dan masih banyak lagi yang bisa dilihat dan dinikmati di kota Ambarawa ini. Kota Ambarawa merupakan kota kecil yang sangat unik. Dengan segala kekayaan sejarah peninggalan bangsa Belanda dari mulai bangunan sampai dengan budaya.

Dan bagi para wisatawan yang berkunjung ke Ambarawa, bisa juga mengunjungi tempat wisata lainnya yang juga terletak di sekitar kota Ambarawa. Misalnya Bukit Cinta di Rawa Pening, pemandian alam Muncul, wisata alam pegunungan Kopeng. Dan masih banyak lagi tempat wisata yang bisa ditemukan di sekitar. Yang lebih jauh bisa berjunjung pula ke kota Salatiga, Ungaran, Semarang, Magelang, Muntilan, dan Yogyakarta.

Semua kota tersebut dapat ditempuh dalam waktu beberapa menit saja dari kota Ambarawa. Sedangkan untuk ke kota Semarang atau Yogyakarta hanya berjarak sekitar 1 jam saja. Begitulah keindahan kota kecil yang bernama Ambarawa yang merupakan kota bersejarah yang wajib dikunjungi. --Ambarawa--

**Temukan wisata kuliner Ambarawa di sini


Incoming search terms : 

ambarawa, rawa pening, bandungan, candi gedong sanga, kereta api, wisata ambarawa, monumen palagan ambarawa, museum ambarawa, museum kereta api ambarawa, gua maria kerep ambarawa

1 comment:

Jona Dekorasi dan Wo said...

MANTAP NIH ARTIKELNYA

Custom Search